April 3, 2012

REKAM JEJAK 100 TAHUN REPUBLIK CINA

Courtesy of Kuomintang PartyArchives

REKAM JEJAK 100 TAHUN REPUBLIK CINA
Oleh Galih Sedayu

Meletusnya salah satu peristiwa besar bersejarah di dunia yakni Revolusi Cina (Xìnhài Gémìng)  pada tanggal 10 Oktober 1911, meninggalkan sebuah nama besar yang selalu melekat di dinding sejarah Cina Modern. Dialah Sun Yat-sen (1866 – 1925), seorang anak petani miskin kelahiran  Guang Dong Cina, yang berhasil meruntuhkan kekaisaran Dinasti Qing (1644 – 1911) yang sangat korup dan penuh intrik di bawah kepemimpinan Kaisar Pu Yi yang saat itu masih berumur 5 tahun. Sebuah film bertajuk “The Last Emperor” yang diproduksi tahun 1987 hasil sentuhan sutradara Bernardo Bertolucci ataupun film “1911 Revolution” yang dibintangi oleh Jackie Chan (yang berperan sebagai Huang Xing) & Winston Chao (yang berperan sebagai Sun Yat-sen), dapat menjadi gambaran nyata tentang peristiwa bersejarah tersebut. Peristiwa yang terjadi pada tanggal 12 Februari 1912 ini sekaligus menjadi pertanda berakhirnya sistem pemerintahan monarki (kerajaan) di Cina yang telah berlangsung selama berabad-abad, dan kemudian digantikan oleh sistem republik yang diusung oleh Sun Yat-sen. Akhirnya Sun Yat-sen pun menjadi tokoh yang paling berjasa di dalam kelahiran Republik Cina pada tahun 1912 dan kemudian ia pun menjabat menjadi presiden Republik Cina pada tahun 1923 hingga tahun 1925. Setelah Sun Yat-sen wafat pada tanggal 12 Maret 1925, perjuangan untuk menyatukan Cina berhasil diteruskan oleh Chiang Kai Shek di bawah pemerintahan nasionalis Kuomintang. Meski akhirnya Chiang Kai Shek mesti tersingkir ke Pulau Formosa (Taiwan) setelah meletusnya perang saudara antara kelompok nasionalis dengan komunis. Tetapi dengan tetap merayakan hari kemerdekaan yang berlangsung hingga kini setiap tanggal 10 Oktober (10-10) yang terkenal dengan sebutan “Double Ten” di Taiwan.

Sun Yat-sen membekali masyarakat Cina dengan tiga prinsip rakyat (San Min Cu I) yang juga menjadi azas ideologi politiknya. Tiga prinsip tersebut yang telah lama divisikan oleh Sun Yat-sen sejak ia mendirikan T’ung meng Hui (Liga Revolusioner Gabungan) pada tahun 1905 terdiri dari Nasionalisme (Minzu), Demokrasi (Minquan), dan Sosialisme/Kesejahteraan Rakyat (Minsheng). Prinsip Sun Yat-sen ini pun menginspirasi Tokoh Proklamator Indonesia, Bung Karno, untuk kemudian diterapkan dalam merumuskan pancasila. Bung Karno pun mengakui hal tersebut seperti yang ia utarakan dalam rapat BPUPKI pada tanggal 1 Juni 1945. Dimana antara lain Bung karno menyatakan bahwa ketika ia berumur 16 tahun, saat duduk di bangku sekolahan H.B.S. di Surabaya pada tahun 1918, ajaran tentang kebangsaan dari Sun Yat-sen di dalam tulisannya “San Min Cu I” atau “The THREE people’s Principles”, benar-benar tertanam di dalam dirinya. Sehingga Bung Karno pun berujar kala itu, “Maka oleh karena itu, jikalau seluruh bangsa Tionghoa menganggap Dr.Sun Yat Sen sebagai penganjurnya, yakinlah bahwasanya Bung Karno juga seorang Indonesia yang dengan perasaan hormat dengan sehormat-hormatnya merasa berterima kasih kepada Dr. Sun Yat Sen, sampai masuk ke liang kubur.” Kemudian prinsip “San Min Cu I” yang diusung oleh Sun Yat-sen ini digabungkan dengan ajaran dari guru Bung Karno yaitu A.Baars dari Belanda yang menyatakan “Jangan berpaham kebangsaan, tetapi berpahamlah rasa kemanusiaan seluruh dunia.” Sehingga dari kedua orang inilah Bung Karno mengolah dan merumuskan sila-sila dari Pancasila menjadi: Kebangsaan Indonesia (yang kemudian menjadi “Persatuan Indonesia”), Peri Kemanusiaan (yang kemudian menjadi Kemanusiaan yang adil dan beradab), Mufakat atau demokrasi (yang kemudian menjadi Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan). Kemudian Bung Karno menambahkannya sendiri dengan azas Ketuhanan (yang kemudian menjadi Ketuhanan Yang Maha Esa).

Tahun 2012 ini menjadi genap seabad sejak Sun Yat-sen mendirikan Republik Cina pada tahun 1912. Untuk memperingati 100 tahun perjuangan rakyat Republik Cina serta seraya mengumandangkan simbol kebebasan yang mereka perjuangkan ke seluruh dunia, maka Pameran Foto yang bertajuk “Retracing Our Steps – A Photo Journey through  the ROC’s 1st Century”digelar di Kota Bandung. Pameran Foto ini diselenggarakan berkat kerja sama antara Taipei Economic & Trade Office (TETO) Jakarta, Goverment Information Office (GIO), dan APC Institute serta didukung oleh Taiwan Business Club Bandung & Galeri Foto Jurnalistik Antara. Pameran Foto “Retracing Our Steps” ini berlangsung sejak tanggal 29 Maret 2012 (yang menjadi hari pemuda Republik Cina) hingga 11 April 2012 di Gedung Indonesia Menggugat, Jalan Perintis Kemerdekaan No.5 Bandung. Gedung Indonesia Menggugat (GIM) menjadi tempat yang dipilih untuk penyelenggaraan Pameran Foto ini, atas dasar kesamaan semangat kebebasan yang lahir dari gedung bersejarah ini. Dimana Gedung Indonesia Menggugat tersebut dahulu merupakan gedung ruang peradilan Belanda yang bernama “Landraad”, yang merupakan tempat Bung Karno ditangkap dan diadili pada tanggal 4 Juni 1927 demi memperjuangkan sebuah kemerdekaan. Sebanyak 40 buah karya foto yang mengulas sejarah Republik Cina sejak 100 tahun silam hingga masa kini, disuguhkan bagi masyarakat yang ingin mengenal banyak tentang negara Taiwan atau Republik Cina. Pameran Foto ini sesungguhnya merupakan sebuah pesan kepada dunia mengenai arti sebuah kedaulatan negara dan pentingnya membangun hubungan antar manusia di dunia. Yang bebas dari belenggu tirani serta jauh dari tubuh yang terkekang. Karena walaubagaimanapun merdeka adalah jawaban satu-satunya.

April 2, 2012

Artikel Berita Program MUSIKAMERA #3 di Koran Pikiran Rakyat – Minggu 1 April 2012

Scanned from Pikiran Rakyat Newspaper – apc institute

March 31, 2012

Foto Liputan Pembukaan Pameran Foto 100 tahun Taiwan “Retracing Our Steps” di Gedung Indonesia Menggugat – Kamis 29 Maret 2012

(c) apc institute – 2012

March 31, 2012

Kumpulan Artikel Berita Pameran Foto 100 tahun Republik Cina (Taiwan) di Gedung Indonesia Menggugat.

1) Harian Seputar Indonesia
http://www.seputar-indonesia.com/edisicetak/content/view/481955/

2) Bisnis Indonesia
http://bisnis-jabar.com/index.php/berita/foto-pameran-100-tahun-perjuangan-taiwan-di-gim

3) Antara JawaBarat.Com (1)
http://antarajawabarat.com/lihat/berita/36831/rekam-sejarah-taiwan-di-gedung-indonesia-menggugat

4) Antara JawaBarat.Com (2)
http://antarajawabarat.com/lihat/berita/36757/pameran-foto-taiwan-digelar-di-bandung

5) BandungRaya.Com
http://www.bandungraya.com/2012/03/retracing-our-steps-seabad-republik-cina/#more-89

6) Inilah.com
http://m.inilah.com/read/detail/1844603/foto-sejarah-taiwan-dipamerkan-di-bandung

7) WarungFotografi.Com (1)
http://kateringmurah.com/news/read/204/dimulai-pameran-foto-perjalanan-republik-cina

8) WarungFotografi.Com (2)
http://warungfotografi.com/news/read/214/napak-tilas-seabad-taiwan-lewat-fotografi

9) Inilah.Com
http://ekonomi.inilah.com/read/detail/1844603/foto-sejarah-taiwan-dipamerkan-di-bandung

10) Taipei Economic & Trade Office
http://www.taiwanembassy.org/ct.asp?xItem=266514&ctNode=9321&mp=292

11) BandungJurnal.Com
http://www.bandungjurnal.com/?page=jurnal&d.hj=473e63835&name=Retracing-Our-Steps%3A-Mengenal-Republik-Cina-Lewat-Foto

12) BdgUptodate.Com
http://www.bdguptodate.com/index.php?page=view&class=Berita&id=120329213206

13) Harian Umum Pikiran Rakyat
http://wp.me/p1rrCx-Mg

14) Citizenimages.Kompas.Com
http://citizenimages.kompas.com/citizen/view/118236-Retraching-Our-Steps

15) APC Institute (1)
http://wp.me/p1rrCx-Lt

16) APC Institute (2)
http://wp.me/p1rrCx-LL

17) APC Institute (3)
http://wp.me/p1rrCx-Mn

18) Bandungnewsphoto.com (1)
http://www.bandungnewsphoto.com/?content=seni-budaya&op=view&id=034291966

19) Bandungnewsphoto.com (2)
http://www.bandungnewsphoto.com/?content=seni-budaya&op=view&id=033373520

20) Bandung newsphoto.com (3)
http://bandungnewsphoto.com/?content=seni-budaya&op=view&id=031531579

21) Tempo
http://www.tempo.co/read/news/2012/04/08/162395509/Pameran-Foto-Seabad-Cina-di-Taiwan

22) Tionghoanews.com
http://yinnihuaren.blogspot.com/2012/04/pameran-foto-seabad-china.html

23) HalloRiau
http://halloriau.com/read-huashan-10524-2012-04-10-pameran-foto-seabad-cina.html

March 30, 2012

Foto Liputan Program Riung Sinema #7 “Visit of Taiwan’s Mountains” di Gedung Indonesia Menggugat – Kamis 29 Maret 2012

Copyright (c) 2012 by air foto network
All Right reserved. No part of this writting & pictures may be reproduced in any form or by any means, electronic or mechanical including photocopy, recording or any another information storage and retrieval system, without prior permission in writing from air foto network.

March 30, 2012

Artikel Berita Pameran Foto 100 tahun Taiwan “Retracing Our Steps” di Harian Seputar Indonesia – Jumat 30 Maret 2012

Scanned from Harian Seputar Indonesia – apc institute

March 22, 2012

M’ISOLA E’VIVO – Pameran Fotografi & Kenduri Fotografer Se-Jawa Barat

Menjumpai Sahabat

HIMA TEKPEND Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia mengadakan sebuah acara yang bernama

M’ISOLA E’VIVO – Pameran Fotografi & Kenduri Fotografer Se-Jawa Barat

TEMA
Tribute to Jabar : “Melihat Jawa Barat”

WAKTU & TEMPAT
23-25 April 2012
Taman Bareti Upi
Jalan Dr.Setiabudhi No.229 Bandung

TALK SHOW FOTOGRAFI
24 April 2012 

Pembicara : Deni Sugandi (Ketua KLJI Bandung)
25 April 2012
Nara Sumber : Galih Sedayu (Fotografer & Pendiri APC Institute)
Tema : “Ruang Publik Kota”

KETERANGAN
– Panitia mengajak teman-teman mahasiswa/i & komunitas fotografi se-jawa barat untuk berpartisipasi mengikuti Pameran Foto ini.
– Obyek foto yang dikirimkan kepada panitia merupakan foto seni budaya, alam, bangunan, dan peristiwa yang terjadi di Jawa Barat.
– Biaya pendaftaran pameran foto sebesar Rp 30.000,- per peserta.
– Foto yang dikirimkan kepada panitia maksimal 3 buah foto (soft copy file).
– Batas akhir pengumpulan foto tanggal 15 April 2012.

PENDUKUNG ACARA
APC Institute
Blackhole UPI
Pinhole Bandung

Mari mengalir sampai jauh…

INFO LANJUT
Sekretariat Hima Tekpend
Fakultas Ilmu Pendidikan – Universitas Pendidikan Indonesia
Jalan Dr.Setiabudhi No.229 Bandung
Contact Person : Sifa (0896-6148672) & Niken (0853-17332232)
Twitter @MISOLAEVIVO @FOTOGRAFITEKPEND
Face Book : REDGARD ALERT 7

March 22, 2012

FOTOVORA – Jasa Penjualan Produk & Merchandise Kreatif Fotografi

Menjumpai Sahabat

Air Foto Network menyediakan sebuah program bisnis jasa pembuatan buku fotografi yang bernama

FOTOVORA
Jasa Penjualan Produk & Merchandise Kreatif Fotografi

TENTANG FOTOVORA
Fotovora adalah sebuah bisnis jasa & merk dagang Penjualan Produk & Merchandise Kreatif Fotografi yang diinisiasi oleh air foto network. Fotovora hadir untuk memenuhi kebutuhan komunitas fotografi dan juga masyarakat umum yang menghargai produk-produk kreatif hasil ide & sumber daya manusia.

JENIS PRODUK
T-Shirt Komunitas Foto
Topi Fotografer
Tas Kamera
Bandana Fotografer
Pin Foto
Sticker
Album Foto
Poster Fotografi
Majalah Fotografi
Buku Fotografi
DVD Film Fotografi

KETERANGAN
Pemesanan & pembayaran dapat dilakukan secara langsung di air foto network atau melalui transfer ke rek BCA atas nama Christina Listya Budhi 4370828551 KCP Ahmad Yani (konfirmasi pembayaran melalui telepon ke no 022-87242729)

Mengalir sampai jauh…

INFO LANJUT
air foto network
management & school of photography
surapati core blok m32
jl. phh. mustofa 39 bandung 40192
ph. +62-22-87242729
airfotonetwork@gmail.com
facebook / air foto network
twitter @airfotonetwork
http://www.airfotonetwork.com

March 17, 2012

Liputan Taman Foto Bandung di Koran Pikiran Rakyat (Kamis 15 Maret 2012)

March 13, 2012

RIUNG SINEMA #7 – Program Pemutaran Film & Dialog Fotografi, “Visions of Taiwan’s Mountains”…{CLOSED}

Menjumpai sahabat…

APC Institute bekerjasama dengan Taipei Economic & Trade Office (TETO) mengundang sahabat untuk hadir di program

RIUNG SINEMA #6
Program Pemutaran Film & Dialog Fotografi

FILM
Visions of Taiwan’s Mountains

WAKTU
Kamis 29 Maret 2012
Pukul 16.00 s/d 18.00 WIB

TEMPAT
Gedung Indonesia Menggugat (GIM)
Jalan Perintis Kemerdekaan No.5
Bandung

SINOPSIS SINGKAT
Film ini menggambarkan tentang keindahan pegunungan di negara Taiwan. Dari ketinggian 4000 meter di atas permukaan laut, kita dapat melihat langit nan biru, awan putih yang bergumpul serta batu-batu hitam yang menjadi keindahan bumi & surga Taiwan. Dalam film ini kita dapat melihat secara visual bagaimana masyarakat Taiwan merespon alam pegunungan yang dimilikinya.

TENTANG PROGRAM
Riung Sinema adalah sebuah program pemutaran film-film karya sutradara ternama di dunia seperti Martin Scorsese, Akira Kurosawa, Oliver Stone, Steven Spielberg, Woody Allen, Stanley Kubrick, Francis Ford Coppola, David Linch, Joel & Ethan Coen, Steven Soderberg, Quentin Tarantino, Ang Lee, Wong Kar-Wai, dan lain lain. Setelah para partisipan melihat & menyimak film tersebut secara bersama-sama, program ini kemudian dilanjutkan dengan dialog dan diskusi interaktif yang melibatkan audience tentang isi, makna & kajian visual yang dihadirkan pada film tersebut. Program ini diprakarsai oleh APC Institute yang bertujuan untuk menggali dan memperdalam wawasan visual yang didapat dari sebuah film dan kemudian mampu diterapkan ke dalam disiplin fotografi.

*Bagi sahabat yang ingin hadir wajib menuliskan nama, nomor hp & asal institusi/kampus/klub di kolom “comments” pada posting ini.

FREE ENTRY!!!

Mari mengalir sampai jauh…

INFO LANJUT
APC Institute
photography network centre
education – creativity – management
surapati core blok m32
jl. phh. mustofa 39 bandung
ph. +62-22-87242729 / 70160771
apc_institute@yahoo.com
facebook: APC institute & twitter: @apcinstitute
http://www.airfotonetwork.wordpress.com